Translate

Rabu, 09 November 2016

Gedung Neo Soho Terbakar

Hari rabu malam sekitar jam 22.00 Gedung Neo Soho Terbakar. Gedung Apartment mewah yang terletak di Jl Let S.Parman Jakarta Barat ini adalah gedung baru siap huni yang bertingkat 42.
Kobaran api mulai tampak di lantai 9 kemudian menjalar ke lantai atas dengan cepat. Selang beberapa menit kemudian ada kobaran api melayang kebawah karena beberapa material yang terbakar berjatuhan. Sekitar 25 mobil pemadam kebakaran tampak disekitar bangunan baru tersebut.

Menurut wali kota Jakarta Barat ketika di wawancara oleh TVone dugaan sementara penyebab kebakaran adalah Listrik arus pendek. Begitu tampak api di lantai 9 yang telah menjalar maka tindakan antisipasinya adalah memutuskan aliran listrik seluruh gedung.

Hal yang ditakuti oleh walikota Jakarta barat adalah material yang jatuh terbakar akan melayang menimpa orang dibawahnya atau melayang ke gedung sekitarnya. Oleh karena itu dia telah memerintahkan kapolres Jakbar untuk mengosongkan wilayah disekitar gedung yang terbakar itu.

Dimulai Jam 23:00 api mulai bisa dipadamkan oleh Damkar sehingga tampak dari kejauhan api hanya tampak setitik cahaya. Walaupun tampak setitik cahaya api dari jauh tapi jika ada hembusan angin kencang maka api bisa menjadi besar. Oleh karena itu pasukan damkar menyusuri tiap lantai gedung untuk mencari sisa nyala api. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran ini.







posted from Bloggeroid

Tidak ada komentar:

Posting Komentar